Dengan fasilitas teknologi yang sudah mutakhir dan efektif membantu sebuah pekerjaan, sudah saatnya Negara kita menjadi bangsa yang maju. Indonesia sangat potensial menjadi Negara maju yang disegani dunia. Selain mempunyai kekayaan alam yang melimpah, iklim yang kondusif, juga jumlah penduduk yang mendapatkan rangking besar di dunia. Jika dikelola dengan baik, kepadatan penduduk di Indonesia justru akan menjadi potensi yang sangat kuat untuk kemajuan bangsa.
Untuk mencapai tujuan tersebut, bisa diawali dengan membenahi system kerja di lembaga pemerintahan paling bawah seperti kantor kepala desa. Misalnya saja dalam hal pengolahan data saja dulu. Karena dengan adanya data yang tepat akan mempengaruhi pengambilan keputusan yang tepat juga. Apalagi data-data yang berasal dari desa atau kelurahan merupakan data awal yang dapat menjadi data nasional. Apabila data-data dari kelurahan sudah tepat dan akurat, di kantor pemerintahan tingkat selanjutnya hanya perlu perekapan saja. Salah satu layanan jasa yang dapat dijadikan mitra oleh kantor desa atau kantor kelurahan ini adalah layanan jasa Data capture.
Layanan jasa Data capture adalah layanan jasa dalam hal pengolahan data dengan cara di pindai oleh sebuah alat digital yang secara otomatis akan terkirim pada sebuah sistem aplikasi kerja yang dibutuhkan. Dengan bantuan layanan jasa ini, pengolahan data di tingkat desa akan lebih efektif dengan hasil yang lebih akurat dan tepat. Dengan demikian, semua jenis bantuan dan insentif dari pemerintah untuk warga akan lebih tepat sasaran.
Salah satu layanan jasa Data capture yang dapat dijadikan mitra untuk mengelola di bidang pengolahan data ini adalah PT RDS (Reycom Data Solution). RDS dapat membantu pengolahan data secara cepat dan akurat. Walaupun sumber datanya berupa lembaran kertas yang ditulis tangan. Dengan bantuan alat pemindai yang canggih dan mutakhir di kelas dunia, lembaran kertas yang tertulis tangan dan jumlah yang banyak dapat diambil datanya saja yang langsung terkirim pada aplikasi tertentu yang digunakan. Tentu saja cara ini akan lebih efektif dan efisien bila dibandingkan dengan cara manual.